Efek salju biasa

*

Jumat, 25 November 2011

Bagaimana belajar gitar tanpa guru?


                 Belajar memainkan gitar cenderung mengutamakan praktek, jadi dalam mempelajari setiap bab dari buku ini hendaknya selalu bersama gitar pada posisi siap dimainkan. Bermain Gitar lebih bersifat olah keterampilan mengandalkan sinkronisasi terkendali gerakan otot tangan dan jari (serupa dengan berolah raga). Mempelajari ilmu pengetahuan bisa dilakukan hanya dengan membaca tapi untuk memainkan gitar, khususnya solo gitar / Gitar Tunggal  harus dengan latihan berkesinambungan yang memerlukan pengaturan waktu. Mempelajari artikel ini tidak sama dengan membaca novel atau tabloid, butuh kesabaran untuk membaca dan berlatih hingga anda bisa menjadi pemain Solo Gitar terampil.
 Ada tiga hal penting yang harus dilakukan dan dijadikan acuan dalam belajar solo gitar tanpa guru, yakni:
  1. Hendaknya posisi tangan dalam memegang gitar senantiasa pada posisi sesuai dengan yang diuraikan pada bab 2 (posisi memainkan gitar).Bagi yang belum terbiasa, posisi ini sangat sulit dan terasa tidak nyaman, namun dengan membiasakan diri pada posisi tersebut akhirnya terasa nyaman juga, bahkan sangat membantu pada waktu memainkan musik dengan tingkat kesulitan yang tinggi.
  2. Hendaknya tidak tergesa-gesa mempelajari setiap bahasan dari artikel ini. Dianjurkan untuk benar-benar menguasai pelajaran awal terlebih dahulu sampai  paham dan lancar memainkan lagu-lagu latihan yg diberikan sebelum anda masuk ke pelajaran / pokok bahasan berikutnya. Anda “belajar sendiri”, artinya guru anda bukan orang lain, anda adalah guru yang mengevaluasi tingkat kemajuan anda sendiri. Terburu-buru melompat ke bahasan tingkat lanjut akan mengalami banyak kesulitan yang disebabkan “belum cukup keterampilan teknis”, akhirnya membuat anda frustrasi, malas mengulang kembali bab sebelumnya dan semangat belajar / berlatih menurun.
  3. Pada waktu anda mengalami kesulitan dalam suatu bab, jangan pernah merasa “tidak mampu atau tidak berbakat apalagi patah semangat”. Kesulitan-kesulitan yang timbul dalam pelajaran ini “ sangat lumrah” dan akan dialami oleh setiap orang, hal ini terjadi “hanya karena anda belum terbiasa”. Yakinlah bahwa “anda memiliki potensi, anda berbakat”, untuk menggali potensi dan mengasah bakat tersebut diperlukan kesabaran, teliti dan rajin mengulang pelajaran yang masih anda rasa sulit / belum dikuasai. Karena anda belajar tanpa guru maka baca dan pelajari baik-baik uraian dan ilustrasi dalam setiap bab, sediakan waktu khusus untuk berlatih setiap hari antara setengah sampai satu jam atau sekitar 4 jam dalam seminggu. Selang waktu sebulan anda evaluasi kembali, maka anda akan heran dengan tingkat kemajuan anda sendiri.

Mempelajari Nada Sebuah Lagu

Yang dimaksud mempelajari nada adalah mencari chord untuk nada-nada pada lagu. Hal ini berguna untuk melatih filling anda terhadap suatu nada. Mekanisme yang paling sederhana adalah dengan memutar lagu berformat mp3/mp4 dengan Jet Audio atau Winamp. Dengan tools ini musik bisa dipelankan, di-pause bahkan diputar balik, tanpa merusak pita seperti halnya kalau Anda menggunakan cassette. Untuk memudahakan pemahaman anda dalam mengenal lagu, ada Aturan dasar bakunya bahwa secara umum lagu hanya terdiri atas : Intro_01-Intro_02-Chorus-Reff-Intro_02-Chorus-Reff-Melody-Reff. Dimana masing-masing bagian memiliki kumpulan chord yang sama.

cara mengenal jenis musik

Pada tahap awal in, Anda hanya diharapkan dapat mengenal jenis musik terlebih dahulu. Baik itu jenis musik rock-balad, pop-balad maupun alternatif. Mengapa Balad dan alternatif, karena 2 jenis musik ini dominan menggunakan instrumen gitar dalam penyajiannya. Sehingga diharapkan anda lebih terfokus mengenal nada-nada yang dihasilkan instrumen gitar, karena berlatih dengan menggunakan lagu akan lebih cepat dibandingkan anda menghafal chord demi chord. Lagu-lagu balad yang sering digunakan oleh pemula dalam belajar gitar seperti Love of a Livetime (Fire House), Children Cry (White Lion) ataupun Love Of My Life (Extreme). Karena selain lagunya bagus, akan terdengar expert walau sebenarnya sederhana dalam memainkannya.

Kamis, 24 November 2011

cara membuat variasi chord dengan gitar mode

Bagi rekan khususnya keyboard mungkin bingung.. jika ingin membuat style dengan perpindahan kord dengan menggunakan fitur gitar mode..pada Pa800 dan 500 (sory untuk pengguna Pa50,60,80.. sebab fitur ini belum ada di seri tersebut)
contoh :
Saya ingin membuat style dengan genjrengan gitar seperti lagunya Peterpan.. dimana intro lagu tersebut akan saya buat dan saya letakkan di intro 1
Seandainya kita tidak ingin menggunakan fitur gitar mode, hal ini bukan masalah.. kita bisa langsung record part nya aja.. sesuai pergerakan kunci yang kita inginkan… tapi jika ingin menggunakan gitar mode akan timbul masalah… bagaimana cara kita mainkan kuncinya.. karena suara genjrengan pada tuts hanya suara kunci dasar yang kita tentukan..
Nah.. untuk memainkan kunci/chord tersebut ada caranya :
1. Buat dulu part gitarnya (record genjrengan gitarnya sebanyak bar/measure yang diinginkan)
2. Record not C1 sampai B1 sesuai dengan kebutuhan chord, not inilah yang mengatur pergerakan kunci/chord…not C1 bisa didapatkan dengan menekan UPPER OCTAVE “-” sebanyak 4x.. not yang paling ujung kiri adalah C1
3. Atur velocity dari not2 (C1-B1) yang telah kita buat tadi.. untuk menentukan jenis chord (minor, mayor dll)
Ini List velocity untuk mengatur jenis chord
1= mayor
2= mayor 6th
3= Mayor 7th
4= Mayor 7th flatted 5th
5= Suspended 4 th
6= Suspended 2 nd
7= Mayor 7th suspended 4 th
8= Minor
9= Minor 6th
10 = Minor 7th
11= Minor 7th flatted 5th
12= Minor mayor 7th
13= Dominant 7 th
14= 7 th flatted 5 th
15= 7th Suspended 4th
16= Diminshed
17= Diminshed Mayor 7th
18= Augmented
19= Augmented 7th
20= Augmented Mayor 7th
21= Mayor w/o 3 rd
22= Mayor w/o 3 rd and 5th
23= Flatted 5th
24= Diminshed 7th
cara mengatur velocity untuk list diatas bisa dilakukan pada menu Event Edit..
Memang menurut saya agak rumit dan membingungkan.. tidak seperti Roland.. dan inilah salah satu kekurangan KORG pada fitur Gitar Modenya.. Mudah2 pada Update OS terbaru hal ini bisa dibuat sesimple mungkin….

macam - macam chord gitar

Macam-macam chord gitar:Ada berbagai macam cara membentuk chord gitar, tapi cara terbaik untuk membentuk chord gitar adalah menggunakan rumusan/formula numeris scale interval fifteen major scales. Rumusan ini didapat dari tangga nada mayor dengan memberi nomor urut nada antara 1 sampai 15, dengan melompati nada 8, 10, 12 karena ada duplikasi disitu menurut teori dasar triad tones.Jadi menurut formula ini, misalnya:Tangga nada(scale) C mayor menjadi
C D E F G A B D F A
1 2 3 4 5 6 7 9 11 13

Tangga nada G mayor menjadi

G A B C D E F# A C E
1 2 3 4 5 6 7 9 11 13
apa bisa begitu ya? :) karena ada konsep dasar triad, tapi nanti aja kalo dah advanced (kita ga perlu terlalu teoritis dulu untuk saat ini)Ditinjau dari konsep triad, chord pada dasarnya adalah tiga nada atau lebih yang dibunyikan secara bersamaan. Chord dikategorikan menjadi beberapa macam tipe yaitu: Mayor, Minor, Diminished, Augmented. Sebagai tambahan saya sebut mol(b) dengan flat, dan kruis/kres(#) dengan sharp sebagai istilah standar

1.Major(Mayor) Chords : dibentuk dengan menggunakan nada 1, 3 dan 5. Dengan mengambil C sebagai nada dasar/pokok(root), chord C mayor dibentuk dengan membunyikan not C, E dan G bersamaan.

2.Minor Chords: dibentuk dengan menggunakan nada 1, flat 3 dan 5. Dengan mengambil C sebagai nada dasar/pokok(root), chord C minor dibentuk dengan membunyikan not C, Eb dan G bersamaan.

3.Diminished Chords: dibentuk dengan menggunakan nada 1, flat 3 dan flat

Dengan mengambil C sebagai nada dasar/pokok(root), chord C diminished(Cdim) dibentuk dengan membunyikan not C, Eb dan Gb bersamaan

5.Augmented Chords: dibentuk dengan menggunakan nada 1, 3 dan sharp 5. Dengan mengambil C sebagai nada dasar/pokok(root), chord C augmented(Caug/C+) dibentuk dengan membunyikan not C, E dan G# bersamaan.

cara bermain gitar

Cara bermain gitar bagi pemula adalah dimulai dengan pengenalan kunci antara mayor dan minor, dan kemudian setelah mengenal kunci-kunci tadi, maka selanjutnya yang harus diketahui adalah menggabungkan antara kunci yang satu dengan kunci yang lain, sehingga akan menjadi suatu nada yang enak untuk didengarkan.

Kunci dasar gitar terdiri dari A sampai G dan dari masing-masing kunci dasar itu memiliki kunci lain yang namanya disebut dengan minor.

Bila dijumlahkan secara keseluruhan kunci gitar ada banyak sekali, namun pagi yang ingin belajar gita pemula sebaiknya kunci yang harus diketahui adalah kunci dasar saja terlebih dahulu.

Penjelasan lengkap tentang cara main gitar dapat anda ikuti dan pelajari melalui sebuah forum musik di internet, adapun forum yang dimaksud adalah forum http://musisi.com/forumdisplay.php?f=1 dan dari sana akan dijelaskan cara-cara bermain gitar, mulai dari dasar sampai tahap mahir

Rabu, 23 November 2011

cara yang pertama

Belilah gitar yang layak untuk digunakan. jika anda tdk mempunyai gitar ,,akan sulit untuk bermain gitar.
oleh karena itu anda harus mempunyai niat / kemauan yang besar. jika nit anda besar ,maka anda akan makin ahli bermain gitarnya.

stelah itu anda lakukan senam jari. senam jari berfungsi sbagai pemanasan agar jari" tangan anda lemas dan tidak kaku.
macam-macam senam jari adalah sbb:
senar pertama di tekan (senar yg paling kecil ukurannya) pada kolom 1,2,3,4 secara bergantian, dengan aturan posisi tangan harus lurus. sehingga akan memperbagus kelenturan jari tangan anda.
lakukan senam jari kurang lebih 1-2 jam /hari.semakin sering anda melakukannya maka akan semakin cepat gerakan jari tangan anda.